Bawaslu Telusuri Tuduhan Habib Rizieq soal Kemlu, Ini Hasilnya
Lebih lanjut Afifuddin mengatakan, Bawaslu berkomitmen mewujudkan pemilu yang adil. Karena itu jika ada bukti kuat soal dugaan kecurangan pemilu, katanya, Bawaslu akan menindaklanjutinya.
"Jika ada bukti dan lain-lain, kami tentu dalam posisi yang akan menindaklanjuti. Namun, kami belum mendapatkan bukti dari sebagaimana yang disampaikan habib," pungkas dia.
Sebelumnya Habib Rizieq menduga para ketua tempat pemungutan suara (TPS) Pemilu 2019 di Arab Saudi telah dihubungi elite partai politik tertentu untuk memenangkan Joko Widoeo - Ma'ruf Amin. Dalam dugaan Rizieq, para ketua TPS bakal mendapat uang jika sukses memenangkan pasangan bernomor urut 01 itu.
"Belakangan ini kami juga mendapatkan informasi yang sangat-sangat memprihatinkan, di mana ada beberapa ketua TPS di kota-kota kecil di Saudi Arabia, seperti di Qasim, kemudian juga di Abha, Jizan, dan lain sebagainya, di mana di antara mereka ada yang ditelepon oleh beberapa pimpinan dari partai pengusung Jokowi," kata Habib Rizieq dalam video yang ditayangkan Front TV.(mg10/jpnn)