Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bea Cukai Gelar Sosialisasi Aturan Kepabeanan di Berbagai Daerah

Jumat, 02 Juli 2021 – 20:30 WIB
Bea Cukai Gelar Sosialisasi Aturan Kepabeanan di Berbagai Daerah - JPNN.COM
Bea Cukai secara aktif melaksanakan edukasi kepada masyarakat terkait aturan kepabeanan. Foto: Bea Cukai.

jpnn.com, JAKARTA - Bea Cukai secara aktif melaksanakan edukasi kepada masyarakat terkait aturan kepabeanan.

Pada kesempatan ini, Bea Cukai Kualanamu mengudara bersama stasiun Radio MNC Trijaya, membahas mengenai modus penipuan mengatasnamakan Bea Cukai.

Kegiatan yang berlangsung, Selasa (29/6) ini, dihadiri oleh Satria Nugraha dan Retno Ayu Rizki, Pelaksana pada Seksi PLI Bea Cukai Kualanamu, sebagai narasumber.

“Mengingat maraknya penipuan mengatasnamakan Bea Cukai, kami berusaha mengambil tindakan preventif, seperti mengedukasi masyarakat lewat berbagai platform,” jelas Satria.

Retno menambahkan saat ini banyak penipuan yang terjadi dengan modus love scam.

Pelaku biasanya dikenal sebagai warga negara asing (WNA) yang berusaha membangun hubungan dengan korban melalui aplikasi sosial media.

Kemudian, dengan iming-iming memberi hadiah yang dikirim ke Indonesia dan tertahan di Bea Cukai.

Oknum pelaku yang lain akan menyamar sebagai petugas dan menghubungi korban untuk melakukan pembayaran agar barang yang dikirim bisa segera dikirim.

Bea Cukai secara aktif melaksanakan edukasi kepada masyarakat terkait aturan kepabeanan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close