BPN akan Mutasi Besar-besaran
Buntut Dari Penangkapan Direktur Sengketa ElfachriSenin, 01 Desember 2008 – 13:15 WIB
Guna Negara menjelaskan, BPN sudah melakukan pembenahan sejak 2006. Jadi, sebelum ada kasus Elfachri, BPN sudah berupaya memperbaiki citranya. Upaya yang dilakukan yakni dengan melakukan penguatan kelembagaan dan profile test kepada seluruh pegawai. "Profile test ini guna menentukan tour duty of area atau mutasi," ungkap Guna.
Dia menyebutkan, sejak 2006 hingga sekarang BPN terus melakukan mutasi besar-besaran. Hingga saat ini, katanya, sudah ada 6000-an pejabat dari eselon II hingga eselon V yang terkena mutasi antarwilayah. "Kita rolling terus. Ini sebagai salah satu mekanisme untuk bagaimana agar citra BPN baik," ucapnya.