Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Buah Naga Ampuh Atasi Sembelit?

Kamis, 02 Mei 2019 – 11:29 WIB
Buah Naga Ampuh Atasi Sembelit? - JPNN.COM
Buah naga. Foto: Dok JawaPos

Manfaat buah naga untuk kesehatan pencernaan

Selain beberapa manfaat yang sudah disebutkan di atas, buah naga juga bermanfaat untuk pengobatan sembelit atau konstipasi. Jadi, bagi Anda yang sulit atau tidak teratur buang air besar, konsumilah buah naga!

Seperti buah-buahan lainnya, kandungan serat buah naga cukup tinggi. Dalam 100 gram buah naga, terkandung 3 gram serat, yang mana jumlah tersebut sebanding dengan 12 persen kebutuhan serat harian Anda.

Seperti yang Anda tahu, serat sangat baik untuk membantu melancarkan pencernaan dan merangsang keluarnya feses, sehingga konsumsinya bermanfaat untuk mengatasi sembelit.

Biji buah naga juga memiliki efek kuat untuk melancarkan buang air besar. Inilah yang membuat buah naga lebih ampuh dibanding buah-buahan lainnya sebagai pencahar.

Biji buah naga mengandung polyunsaturated fatty acid yang memiliki efek kuat untuk merangsang pergerakan usus dan merangsang buang air besar.

Adanya rangsangan pergerakan pada usus inilah yang membuat sisa makanan dalam usus lebih cepat turun ke bawah, dan akhirnya dikeluarkan melalui buang air besar.

Meski buah naga baik untuk pencernaan, tetapi Anda juga jangan sampai lupa untuk memenuhi kebutuhan cairan yang perannya juga sangat penting untuk mencegah terjadinya sembelit.

Masukkan buah naga ke dalam diet harian sehingga Anda bisa terhindar dari sembelit serta menjaga kesehatan tubuh secara umum.

Sumber klikdokter

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News