Bupati Bener Meriah Mengundurkan Diri saat Salat Idulfitri, Apa Kata Kemendagri?
"Maka bapak ibu yang berbahagia, kami merencanakan untuk Insyaallah berobat secara penuh untuk kesehatan kami, sambil mengajar di pesantren," katanya.
"Maka pada kesempatan yang mulia ini kami sampaikan bahwa, kami, saya, Tgk Sarkawi, mengundurkan diri sebagai Bupati Bener Bener Meriah, untuk menjalani pengobatan kesehatan diri," ujarnya.
Sementara itu, Kementerian Dalam Negeri belum menerima surat pengunduran diri secara resmi Sarkawi sebagai Bupati Bener Meriah, Provinsi Aceh.
Kepala Pusat Penerangan Kementerian Dalam Negeri Bahtiar di Jakarta, Senin, mengatakan Kemendagri masih menunggu laporan resmi.
"Kemendagri menunggu laporan resmi dari gubernur. Belum ada permohonan secara resmi yang masuk dan itu harus melalui gubernur sebagai wakil pemerintah pusat di daerah," kata dia.
Kemudian untuk proses selanjutnya seperti surat keputusan sebagai tindak lanjut pengunduran diri bupati dan pergantian jabatan dari Sarkawi tentunya juga menunggu proses resmi masuk ke Kemendagri. (antara/jpnn)