Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ciptakan Generasi yang Lebih Sehat, Nestle Indonesia Perkuat Kolaborasi dengan FOI

Kamis, 04 Januari 2024 – 16:29 WIB
Ciptakan Generasi yang Lebih Sehat, Nestle Indonesia Perkuat Kolaborasi dengan FOI - JPNN.COM
Proses penandatanganan MoU antara Nestle Indonesia dan Foodbank of Indonesia. Dari kiri ke kanan, Corporate Affairs Director Nestle Indonesia Sufintri Rahayu, President Director Nestle Indonesia Samer Chedid, Founder & Chairwoman FOI Wida Septarina Wijayanti, dan Founder and Chairman of the Advisors Board FOI M. Hendro Utomo. Foto: Dok. Nestle Indonesia

jpnn.com, JAKARTA - Nestle Indonesia melaksanakan penandatangan kerja sama dengan Foodbank of Indonesia (FOI).

Penandatanganan kerja sama di kantor pusat Nestle Indonesia, Kamis (4/1), ini merupakan bukti dari komitmen Nestle Indonesia untuk aktif menjaga kesehatan dan keafiatan konsumen.

FOI merupakan organisasi sosial yang berperan memberikan akses pangan bagi masyarakat yang membutuhkan.

Mempunyai visi yang sama dalam mewujudkan generasi yang lebih sehat, Nestle memperbarui perjanjian kerja samanya dengan FOI melalui program donasi pangan “Dapur Mustikarasa” mulai tahun 2024.

“Selama lebih dari 50 tahun berdiri di Indonesia, Nestle berkomitmen untuk menciptakan manfaat bersama bagi individu dan keluarga, masyarakat, dan bumi. Melalui Nestle Cares, kami bekerja sama dengan pihak internal maupun eksternal untuk membawa manfaat bagi masyarakat yang membutuhkan. Salah satu mitra kami adalah FOI. Sejak 2020, kami bangga dapat berkontribusi dalam memberikan akses pangan melalui kerja sama bersama FOI kepada masyarakat Indonesia di berbagai wilayah. Kontribusi ini sejalan dengan nilai yang dimiliki Nestle, yaitu Creating Shared Value (CSV). Melalui CSV, Nestle turut berkomitmen untuk memberikan manfaat nyata bagi masyarakat melalui produk-produk berkualitas tinggi, inovasi, dan programprogram tanggung jawab sosial yang berkelanjutan,” kata Presiden Direktur Nestle Indonesia Samer Chedid dalam keterangan.

Program "Dapur Mustikarasa" FOI ialah kegiatan sarapan pagi yang diselenggarakan di PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini) atau sekolah dasar, melalui gerakan sarapan sehat yang mendorong para guru dan orang tua untuk menyediakan dan memperkenalkan makanan sehat kepada anak-anak.

Tujuan utama dari program ini adalah untuk menciptakan generasi yang lebih sehat dan tangguh untuk masa depan.

Program sarapan sehat ini akan dilaksanakan dua kali seminggu selama enam bulan dan menargetkan 100 sekolah.

Nestle Indonesia melaksanakan penandatangan kerja sama dengan Foodbank of Indonesia (FOI) demi menciptakan generasi yang lebih sehat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA