Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Dasco Ungkap Rencana Pembentukan AKD di DPR

Jumat, 04 Oktober 2024 – 15:54 WIB
Dasco Ungkap Rencana Pembentukan AKD di DPR - JPNN.COM
Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad. Foto: M Fathra Nazrul Islam/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad mengungkap rencana pembentukan Alat Kelengkapan Dewan (AKD) di Senayan.

Menurutnya, pembentukan paling lambat bakal terjadi sebelum Presiden terpilih RI bakal dilantik pada 20 Oktober 2024.

"Sekitar tanggal 15 atau 16 Oktober. Sebelum pelantikan," kata Dasco menjawab awak media di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (4/10).

Ketua Harian Gerindra itu mengatakan awalnya DPR membentuk Badan Musyawarah (Bamus) untuk kemudian menentukan AKD beserta pemimpinnya.

"Kemudian kami membuat semacam Bamus itu serta fraksi-fraksi untuk menentukan pimpinan-pimpinan AKD dan itu sesuai dengan MD3, ya," jelasnya.

Dasco menjelaskan, saat ini, DPR belum bisa memastikan jumlah AKD tentang Komisi di parlemen.

Sebab, penentuan tersebut harus menunggu informasi angka kementerian dari pemerintah.

Menurutnya, DPR kini hanya bisa memprediksi jumlah komisi di parlemen sekitar 12-13 atau meningkat dari periode sebelumnya yang sebelas.

Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad mengungkap kemungkinan Alat Kelengkapan Dewan (AKD) di Senayan bakal terbentuk. Kapan itu?

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News