Data Pemilih di 12 Daerah Bermasalah
Bawaslu Libatkan Komnas HAM di 5 DaerahSelasa, 02 Maret 2010 – 01:23 WIB
Demikian juga yang ditemukan di Kabupaten Poso, Kabupaten Tojo Una-Una, Kabupaten Barru, Kabupaten Luwu Timur, Kabupaten Muna, Kabupaten Bone Bolango, Kabupaten Gorontalo, Kabupaten Karang Asem, Kabupaten Badung, Kabupaten Bangli, Kota Denpasar dan kabupaten Lombok Tengah, Kabupaten Bima, Kabupaten Dompu, Kabupaten Sumbawa Barat, Kabupaten Flores Timur, Kabupaten Sumba Barat, Kabupaten Sumba Timur dan Kota Ternate.
Bawaslu sudah mendata 131 jadwal Pemilu Kada berdasarkan SK KPU Provinsi/Kabupaten/Kota. Dari data itu, berdasarkan informasi dari Panwaslu Kada yang memasuki tahapan sampai dengan tanggal 25 Februari 2010 yaitu tahapan penetapan daftar pemilih sebanyak 138 Kabupaten/Kota dan 6 provinsi.
Tahapan pendaftaran dan penetapan calon sebanyak 99 kabupaten/kota dan 3 provinsi. Tahapan kampanye sebanyak 16 Kabupaten/Kota. Terdapat 21 Kabupaten/Kota yang sudah berjalan tahapan Pemilu Kada namun Panwaslu Kada belum terbentuk sampai dengan 25 februari 2010. (sam/jpnn)