Diaspora Indonesia Perlu Kohesi Sosial untuk Berkontribusi
Selasa, 15 Oktober 2019 – 23:56 WIB
Lebih lanjut Ilham memberikan perbandingan dengan diaspora India yang dinilai telah terlihat memberikan kontribusi bagi negara secara global, misalnya diaspora yang banyak menempati posisi strategis di industri yang ramai pada zaman ini, seperti teknologi informasi.
Selain kemampuan mumpuni yang dimiliki oleh para diaspora India dalam bidang tersebut, daya juang juga menjadi unsur pembeda dari diaspora India dan Indonesia.
“Saya kira secara paralel kita harus juga melihat bahwa perusahaan teknologi informasi mencari sumber daya manusia ke India karena, di antaranya, memang mereka punya jaringan diaspora itu,” ujar Ilham. (ant/dil/jpnn)