Disebut Menekan Saksi Korupsi, Bamsoet Mau Lapor Polisi
Kamis, 30 Maret 2017 – 13:00 WIB
“Saya bela penyidik KPK. Kok sekarang malah saya yang dituduh menekan dan mengancam Miryam. Urusannya apa, apalagi dikait-kaitkan dengan Komisi III DPR,” keluhnya.
Meski demikian Bamsoet tak mau menyalahkan Novel sepenuhnya. Sebab, bisa saja Miryam memang menyampaikan pengakuan itu di depan penyidik KPK.
Hanya saja Bamsoet tak pernah mengancam Miryam. “Jadi, saya melihat Miryam ini sedang berusaha memfitnah sana-sini. Kemarin dia bilang ditekan oleh tiga penyidik KPK, sekarang dia bilang ditekan sejumlah anggota Komisi III DPR. Ngawur sekali,” pungkasnya.(ara/jpnn)