Gaji Honorer K2 Rp4,2 Juta, Buat Apa jadi PPPK?
Kesejahteraan honorer di Surabaya lebih terjamin dibandingkan jadi PPPK.
"Sekarang kami dapat Rp 4,2 juta per bulan. Kalau jadi PPPK tidak sebegitu jumlahnya," cetusnya.
Eko berpendapat, PPPK jatah untuk pelamar umum.
Sedangkan PNS untuk honorer K2 yang sudah mengabdi puluhan tahun.
Keyakinan tenaga kependidikan di Surabaya ini karena ada janji DPR merevisi UU ASN.
Dia juga menyebutkan, banyak pengurus PHK2I yang menginginkan PNS dan konsisten berjuang.
"Kami masih bisa mengerahkan ribuan orang untuk berjuang agar PNS bisa di tangan. Selama masih ada celah jadi PNS akan kami perjuangkan," tegasnya.
Dia juga yakin pemerintah tidak akan bisa menyingkirkan honorer K2 hanya karena tidak mau mendaftar seleksi PPPK.