Giliran Gerindra Goyang Jakarta
Jumat, 20 Maret 2009 – 21:00 WIB
Delapan program aksi partai Gerindra itu, menurut Hartas, masing-masing adalah menjadwalkan kembali pembayaran utang luar negeri, menyelamatkan kekayaan negara untuk menghilangkan kemiskinan, dan melaksanakan ekonomi kerakyatan, delapan program desa, memperkuat sektor usaha kecil, kemandirian energi, pendidikan dan kesehatan, serta menjaga kelestarian alam dan lingkungan hidup.
”Delapan program aksi itu akan dilaksanakan jika Partai Gerindra memperoleh mandat rakyat serta Pak Prabowo terpilih sebagai presiden,” tandasnya.Hartas juga mengingatkan, problem bangsa ini sudah sedemikian kompleks, sehingga diperlukan langkah-langkah serius untuk mengatasinya. Selain itu, juga dibutuhkan pemimpin yang tegas dan visioner sehingga Indonesia ke depan bisa berjaya.”Arah pembangunan bangsa saat ini tidak jelas dan sudah melenceng jauh dari UUD 1945. Dibutuhkan seorang pemimpin yang memiliki ketegasan dan visi yang kuat untuk kembali menyelamatkan Indonesia,” tambahnya.