Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Guru Besar UI Terpilih Pimpin ADI, Ini Upayanya untuk Para Dosen

Kamis, 15 September 2022 – 21:09 WIB
Guru Besar UI Terpilih Pimpin ADI, Ini Upayanya untuk Para Dosen - JPNN.COM
Ketua ADI periode 2018-2022 Dino Patti Djalal bersama Ketum ADI periode 2022-2026. Prof Ali Berawi. Foto dok. ADI

jpnn.com, JAKARTA - Asosiasi Dosen Indonesia (ADI) menyelenggarakan Kongres V yang dirangkaikan dengan milad ke-24 tahun. 

Ketua ADI periode 2018-2022 Dino Patti Djalal mengungkapkan saat masa kepengurusanya, banyak sekali kegiatan dan kerja sama internasional.

“Sebagai organisasi dosen, ADI bukan hanya fokus pada peningkatan kualitas dosen, tetapi bagaimana ADI bisa menjalin kerja sama Internasional," ungkap eks wamen Kemenlu ini dalam laporannya pada Kongres V ADI di Jakarta, Rabu (14/9).

Pada kesempatan sama, Direktur Sumber Daya Kemendikbudristek, Muhammad Sofyan Effendi menyambut baik kegiatan ADI.

Dia berharap ADI bisa menjadi mitra Kemendikbudristek untuk peningkatan SDM dosen. Juga menjadi mitra strategis untuk kemajuan pendidikan Indonesia.

Salah satu agenda utama dalam kongres ini adalah pemilihan ketum ADI menggantikan Dino Patti Djalal. 

Hasil kongres menetapkan Prof Mohammed Ali Berawi, guru besar Fakultas Teknik Universitas Indonesia sebagai ketum DPP-ADI periode 2022-2026.

Prof Ali Berawi juga menjabat ketua bidang transformasi teknologi dan inovasi di Tim Transisi IKN dan sekretaris anggota Dewan Pertimbangan Presiden RI.

Guru besar UI terpilih menjadi ketum Asosiasi Dosen Indonesia (ADI) periode 2022-2026

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close