Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Hai Para Preman di Kalijodo, Simak Pernyataan Jubir Polda Ini

Senin, 15 Februari 2016 – 17:27 WIB
Hai Para Preman di Kalijodo, Simak Pernyataan Jubir Polda Ini - JPNN.COM
Kombes Mohammad Iqbal. Foto: dok.JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Rencana Pemprov DKI mengguyur kawasan Kalijodo, Penjaringan, Jakarta Utara, mendapat dukungan Polda Metro Jaya.

Pihak kepolisian memetakan potensi gesekan di kawasan yang dikenal menjadi lokasi prostitusi dan perjudian itu.

Salah satu yang dipetakan adalah para preman yang selama ini menguasai dan mengais uang dari kegiatan ilegal di Kalijodo.

“Sudah kami identifikasi," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Mohammad Iqbal, Senin (15/2).

Menurutnya, pemetaan sudah dilakukan jauh hari sebelum eksekusi. Dengan demikian potensi-potensi gesekan bisa diantisipasi sedini mungkin.

Menurutnya, Kalijodo dari tahun ke tahun itu memang kental dengan tindakan premanisme.

"Kami lihat mementum yang mencuat saat kami lakukan operasi kepolisian seperti razia," tambah dia.

Namun, katanya, Polda Metro Jaya siap membantu penertiban itu. "Kami siap pasti, TNI pun ada di belakang kami dalam penertiban," kata dia.(elf/JPG/sam/jpnn)

JAKARTA - Rencana Pemprov DKI mengguyur kawasan Kalijodo, Penjaringan, Jakarta Utara, mendapat dukungan Polda Metro Jaya. Pihak kepolisian memetakan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close