Hanya 5 Persen untuk Luar DKI
Rabu, 16 Juni 2010 – 11:29 WIB
Terkait daya tampung sekolah, untuk SMP rata-rata daya tampung antara 100 kursi hingga 400 kursi. Nilai rata-rata empat mata pelajaran pada 2009, tertinggi 28,65 dan terendah 18,5. Untuk SMA, daya tampung setiap sekolah antara 62 kursi hingga 300 kursi. Nilai rata-rata empat mata pelajaran pada 2009, tertinggi 9,38 dan terendah 6,2. Sedangkan untuk SMK, daya tampung antara 35 kursi hingga 130 kursi. Sementara nilai rata-rata empat mata pelajaran pada 2009, terendah 6,5 dan tertinggi 9,41. Menurut Kepala Dinas Pendidikan DKI Taufik Yudi Mulyanto, dalam penerimaan peserta didik baru (PPDB), tidak dipungut biaya. Seluruhnya ditanggung APBD. (aak)