Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Hanya Pakai Sabuk Polisi, Ngaku Provos

Kamis, 19 April 2018 – 13:18 WIB
Hanya Pakai Sabuk Polisi, Ngaku Provos - JPNN.COM
Polisi gadungan

jpnn.com, JEMBER - Imam Syafi'i, 46, nekat memperkenal diri sebagai polisi di Polres Jember, Jatim.

Bahkan, warga Jalan Yos Sudarso, Lingkungan Gempal, Kelurahan Wirolegi, Kecamatan Sumbersari, Jember, itu tak segan pamer diri sebagai anggota provos.

Padahal, Imam hanya berbekal sabuk berlogo polisi dan jaket hitam.

Akibat ulahnya, Imam -yang memang ingin menjadi polisi- ditangkap korbannya sendiri, Warisin, 39, warga Dusun Mandilis, Desa Sanenrejo, Tempurejo.

Kasus tersebut bermula ketika pada Desember 2017 Warisin meminta bantuan kepada Imam. Korban mengatakan, truk miliknya dibawa kabur penyewa akhir November 2017.

Imam memanfaatkan Warisin yang minta bantuan untuk mencarikan truknya yang hilang.

Sebelumnya Imam yang datang ke rumah korban memang mengaku sebagai anggota Propam Polres Jember.

Kepada korban dia juga mengaku bisa membantu mencari truk yang hilang itu.

Polisi gadungan mengaku di divisi provos dan meminta uang jutaan kepada warga dengan dalih operasional.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News