Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ini 5 Karya Terbaik Sayembara Desain Kawasan Bundaran Maruga

Senin, 03 Oktober 2022 – 22:16 WIB
Ini 5 Karya Terbaik Sayembara Desain Kawasan Bundaran Maruga - JPNN.COM
Dari ratusan peserta terpilih 5 pemenang Sayembara Desain Kawasan Bundaran Maruga. Foto: dok. Propan Raya

jpnn.com, TANGSEL - Sayembara Desain Kawasan Bundaran Maruga Kota Tangerang Selatan berakhir. Dari ratusan peserta terpilih 5 pemenang.

Para peseta telah mengikuti penjurian hingga tahap kedua pada 30 September 2022.

Juara pertama diraih oleh SDBM-0064 dengan judul karya Blandongan Kota, juara ke-2 diraih oleh SDBM-0097 dengan judul karya Selendang Mayang.

Sementara itu, juara ketiga diraih oleh SDBM-0078 dengan judul Serambi Anggrek.

Pemenang harapan 1, peserta SDBM 0059 dengan judul karya Jentera Jumantara, sedangkan harapan kedua diraih oleh SDBM-0008 dengan judul karya Tarian Kebersamaan.

Wali kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie berharap ajang ini dapat membuat perubahan yang lebih baik, apalagi kawasan Bundaran Maruga merupakan salah satu elemen penting menuju pusat pemerintahan Kota Tangsel.

"Kawasan Bundaran Maruga akan dijadikan landmark baru Kota Tangerang Selatan, yang difungsikan sebagai tempat nongkrong anak-anak muda, pusat, aktivitas warga, dan sebagainya," kata dia dalam keterangannya, Senin (3/10).

Menurut Benyamin, tak hanya Bundaran Maruga yang akan diubah, tetapi ada beberapa area lain bakal ditata.

Dari ratusan peserta terpilih 5 pemenang Sayembara Desain Kawasan Bundaran Maruga.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News