Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ini Kontribusi TNI-Polri dalam Penanggulangan Pandemi, Ketua MPR: Patut Diapresiasi

Selasa, 01 Maret 2022 – 21:04 WIB
Ini Kontribusi TNI-Polri dalam Penanggulangan Pandemi, Ketua MPR: Patut Diapresiasi - JPNN.COM
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo memberikan pembekalan dalam Rapat Pimpinan TNI-Polri di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta, Selasa (1/3). Foto: Humas MPR RI

Di negara maju, seperti Amerika Serikat, melemahnya aktivitas perekonomian dan PHK massal telah menjadi sumbu bom waktu yang berujung pada kerusuhan dan penjarahan di berbagai negara bagian.

Jika merujuk pada catatan sejarah, bangsa Indonesia pernah memiliki catatan kelam ketika krisis ekonomi berujung pada krisis sosial pada 1998.

"Pada fase akhir, kegagalan mengendalikan krisis sosial akan mengantarkan pada fase berikutnya, yaitu krisis politik yang akan mengancam keberlangsungan hidup berbangsa dan bernegara,'' ucapnya.

Pada titik ini, ada hubungan kausalitas yang sangat erat antara stabilitas perekonomian dan kondisi pertahanan serta keamanan negara.

Wakil Ketua Umum Partai Golkar ini menerangkan, semua pihak harus merasa bersyukur memiliki TNI dan Polri sehingga tidak sampai masuk pada krisis sosial dan politik.

Kiprah dan kontribusi TNI dan Polri dalam penanggulangan pandemi Covid-19 dengan berbagai dampaknya patut diapresiasi.

Peran TNI dan Polri tidak hanya dirasakan melalui giat cipta kondisi, melainkan juga sebagai generator berbagai kebijakan penanggulangan pandemi.

"Saat ini, kami sedang berada dalam tahap perputaran balik. Setelah mampu melewati masa-masa krusial serta mengendalikan pandemi dengan baik, secara bertahap kami mulai bangkit kembali membangun ekonomi,'' ujarnya.

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo menyatakan, kiprah dan kontribusi TNI dan Polri dalam penanggulangan pandemi Covid-19 dengan berbagai dampaknya patut diapresiasi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close