KAU: Pemda Jangan Mudah Tergiur Utang
Selasa, 08 Desember 2009 – 19:19 WIB
"Daerah jangan tergiur menggunakan utang luar negeri dengan dasar penilaian IKF yang dibuat oleh Menkeu. Faktor yang lebih penting seperti efektivitas dan pengelolaan proyek utang oleh pemerintah daerah harus menjadi landasan dasar dalam menggunakan utang," kata Dani Setiawan, di Sekretariat KAU, kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (8/12).
Jika hanya Permenkeu yang menjadi patokan, lanjutnya, akan banyak daerah berlomba-lomba mengajukan proyek utang karena merasa memiliki kemampuan fiskal yang baik tanpa ukuran yang jelas atas dampak sosial dan ekonomi yang akan ditanggung dimasa datang.