Kembangkan Aplikasi Lokal
Nokia Yakin Jaring Konsumen IndonesiaJumat, 21 Desember 2012 – 08:31 WIB
Pada kesempatan yang sama, Communication Manager Nokia Indonesia Jodie O"tania mengatakan, optimisme Nokia semakin kuat terhadap dua produk barunya. Sebab, respon yang diberikan masyarakat terhadap dua smartphone itu cukup bagus.
"Dua produk Lumia tersebut sudah ditunggu-tunggu konsumen dunia dan memperoleh ulasan bagus dari beberapa media. Dan kami harap bisa meneruskan kesuksesan Nokia di Indonesia," jelasnya.
Indikasi sukses, lanjut dia, sudah terlihat pada masa preorder. Dia menjelaskan, dalam masa preorder dari 1-16 Desember, banyak masyarakat menunjukkan minatnya terhadap dua produk tersebut. "Kami tak bisa menyebutkan angka pasti. Yang jelas, pemesanannya telah melebihi prediksi yang kami buat," ujar dia. (bil)