Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

KLa Project Menuju Keabadian

Sabtu, 26 Oktober 2024 – 05:59 WIB
KLa Project Menuju Keabadian - JPNN.COM
KLa Project saat menggelar konser Aeternitas di Istora Senayan, Jakarta pada Jumat (25/10) malam. Foto: Dedi Yondra / JPNN.com

Gerimis, lalu Revolusi Disco menjadi lagu pembuka yang disuguhkan KLa Project untuk menyapa ribuan penonton.

"Selamat malam Istora. Biasanya kami bikin konser lima tahun sekali, tetapi kali ini spesial 36 tahun. Kita bikin semua bahagia," kata Katon Bagaskara, vokalis KLa Project di Istora Senayan, Jakarta pada Jumat (25/10) malam.

KLa Project Menuju Keabadian

KLa Project kemudian memainkan lagu Menjemput Impian dan Terkenang yang membuat penonton mulai ikut bernyanyi.

Bila awalnya masih malu-malu, para penggemar kini aktif melantunkan lirik-lirik lagu dari KLa Project.

Di setiap jeda lagu, personel KLa Project berusaha mencairkan suasana dengan menyapa hadirin.

Gitaris KLa Project, LiLo juga beberapa kali melempar guyonan tentang masa lalu, dan usia yang tidak muda lagi.

"Jangan panggil kami Pakde, panggil Om," ucap LiLo KLa Project.

Band legendaris, KLa Project sukses menggelar konser bertajuk Aeternitas di Istora Senayan, Jakarta pada Jumat (25/10) malam.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close