Modal Masuk Masih Deras
Deal Utang AS Tak BerpengaruhRabu, 03 Agustus 2011 – 07:20 WIB
Dirjen Pengelolaan Utang Kementrian Keuangan Rahmat Waluyanto mengatakan, kebijakan AS menaikkan batas utang dan memangkas belanja belum mampu mengatasi masalah fundamental ekonomi negara itu. Kebijakan itu hanya mampu menghindari AS dari risiko gagal bayar. Keputusan tersebut juga diyakini dibuat atas tekanan Tiongkok dan Jepang sebagai pengoleksi terbesar obligasi AS.
"Itu tidak membantu penyelesaian masalah fiskal, pengangguran, dan pertumbuhan ekonomi AS dalam jangka panjang karena akan ada pemangkasan belanja yang cukup signifikan dalam sepuluh tahun dan tidak ada kenaikan pajak," kata Rahmat.
Ia memperkirakan suku bunga The Fed masih akan ditahan rendah sehingga capital inflow ke negara-negara emerging markets masih akan deras. (sof/kim)