Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

PDIP Ajak Ki Enthus Wayangan demi Ahok-Djarot

Sabtu, 08 April 2017 – 23:03 WIB
PDIP Ajak Ki Enthus Wayangan demi Ahok-Djarot - JPNN.COM
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto (berpeci) bersama Ki Enthus Susmono (memegang wayang) sebelum pergelarang wayang dengan lakon Dewa Ruci di pelataran parkir DPP PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Sabtu (8/4). Foto: DPP PDIP for JPNN.Com

"Para ulama dan kiai NU menegaskan bahwa wayang adalah sarana dakwah Islam," ujarnya.

Ki Enthus juga mengaku diutus oleh Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk menyukseskan duet Basuki-Djarot dalam pilkada DKI putaran kedua.Karenanya lakon berjudul Dewa Ruci sengaja dipilih untuk pergelaran wayang itu.

Kisah itu menggambarkan perjuangan Bima mencari air kehidupan. Menurut Ki Enthus, kisah itu mirip dengan upaya duet Ahok-Djarot membenahi DKI Jakarta yang penuh dengan tantangan dan rintangan. Namun, Bima dan juga oleh Ki Enthus digambarkan dalam sosok Basuki-Djarot tetap pantang menyerah.

Dalang yang juga bupati Tegal itu menegaskan, pemilih di DKI mestinya bisa membedakan pasangan calon yang sudah memberi bukti, dengan duet yang sebatas mengumbar janji.

"Kalau calon yang lain masih kosong dan kalau kotak kosong masih banyak bunyinya,  banyak omong padahal belum ada isinya. Tapi beda pilihan jangan merusak persatuan," tegas Ki Enthus.(ara/jpnn)

DPP PDI Perjuangan menggelar pertunjukan wayang dalam rangka memenangkan duet Basuki T Purnama-Djarot S Hidayat pada pilkada DKI. Pertunjukan wayang

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close