Pembalap Yogyakarta Kibarkan Bendera Merah Putih di ARRC 2022
jpnn.com, JAKARTA - Pembalap binaan Astra Honda Motor (AHM), Rheza Danica berhasil mengibarkan bendera Merah Putih dengan meraih podium kedua pada balapan pertama Asia Road Racing Championship (ARRC) 2022, kelas AP250.
Balapan berlangsung di Sirkuit Sepang, Malaysia (28/5) waktu setempat.
Di kelas AP250 para pembalap Astra Honda Racing Team (AHRT) mengawali start dari baris kedua dan ketiga.
Adenanta Putra mengisi garis start lima, Rheza di posisi keenam, dan Herjun Atna Firdaus di posisi tujuh.
Jalannya balapan berlangsung sengit. Sejak awal Rheza langsung bersaing di posisi tiga besar, sedangkan Adenanta dan Herjun bersaing di grup dua.
Rheza berhasil meraih podium dua, Adenanta di posisi empat dan Herjun harus mengakhiri balapan lebih awal karena terjatuh akibat bersenggolan dengan pembalap lain.
"Sejak awal latihan bebas maupun kualifikasi, saya sudah prediksikan balapan akan berjalan ketat di Sepang. Tentu menjadi tantangan tersendiri bagi saya memaksimalkan potensi CBR250RR," kata dia dalam siaran pers, Sabtu (28/5).
"Saya berusaha untuk tetap fokus dan tidak melakukan banyak kesalahan agar tetap terjaga peluang perebutan podium dan akhirnya bisa finis di posisi ke dua."