Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pemilik Usaha Kecil dan Menengah di Indonesia Minta Lebih Diperhatikan

Jumat, 01 November 2024 – 23:55 WIB
Pemilik Usaha Kecil dan Menengah di Indonesia Minta Lebih Diperhatikan - JPNN.COM

Kenapa deflasi ikut menurunkan daya beli?

Dalam lima bulan berturut-turut, Indonesia mencatat deflasi dengan persentase akhir di angka 0.12 persen pada bulan September kemarin.

Badan Pusat Statistik (BPS) mengatakan penyebabnya didorong oleh harga-harga pangan.

Awal bulan ini, Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan deflasi selama lima bulan berturut-turut masih menunjukkan bahwa ekonomi di Indonesia masih "positif".

"Itu menurut saya merupakan suatu perkembangan yang positif karena ini akan sangat menentukan daya beli masyarakat terutama kelompok menengah bawah yang pengeluaran untuk makanan itu paling besar," ujarnya, seperti yang dikutip dari Kompas.com.

Seharusnya harga pangan yang turun bisa lebih terjangkau, tapi penurunan harga ini lebih disebabkan oleh kenaikan harga serta inflasi di tahun lalu, sementara saat itu upah tidak ikut naik.

Seperti yang dikatakan oleh Eliza Mardian, peneliti dari CORE Indonesia, yang menurutnya deflasi berturut-turut saat ini menjadi "peringatan" karena menunjukkan daya beli yang melemah.

Saat harga pangan, misalnya cabai, yang turun padahal bukan musim panen menjadi situasi yang mengkhawatirkan, kata Eliza.

"Kalau permintaan terus menerus melemah, perusahaan bahkan akan mengurangi aktivitas produksinya ... berarti akan ada pengurangan aktivitas pembelian bahan baku, komponen, dan lain-lain," ujarnya.

Deflasi yang terjadi berturut-turut dalam lima bulan terakhir menjadi sinyal kalau ekonomi di Indonesia tidak sedang baik-baik saja

Sumber ABC Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close