Penambang Pasir Nekat Dekati Merapi
Jumat, 12 November 2010 – 06:00 WIB
BOYOLALI - Status awas Gunung Merapi masih berlaku, awan panas pun masih terus muncul, namun kondisi ini tak membuat para penambang pasir di Kecamatan Cepogo, ciut nyali. Buktinya, kemarin (11/11) ratusan penambang pasir mulai menyerbu sungai-sungai di lereng Merapi Para penambang pasir baru saja pulang dari pengungsian beraktivitas di Sungai Desa Sumbung, Kecamatan Cepogo. Puluhan truk pasir pun sudah mengantre. Mereka nekat terjun ke sungai mencari pasir lantaran, aktivitas itu satu-satunya mata pencaharian. Ditinggal sekitar dua pekan di pengungsian, mereka sudah kehilangan pendapatan. "Nek mboten pados pasir, mengke keluargo mboten saget mangan (kalau tidak mencari pasir, nanti keluarga tidak bisa makan, Red)," kata Sumarno, 61, warga setempat kemarin (11/11).
Padahal, jarak dari puncak Merapi, lokasi penambangan pasir ini hanya sekitar 12 kilometer. Saat erupsi Merapi terbesar beberapa hari lalu, lokasi ini sempat ditutup. Namun, lantaran warga menilai Merapi sudah aman, mereka kembali ke sungai cari pasir.
Para penambang menuturkan, erupsi Merapi beberapa waktu yang lalu justru membawa berkah. Sebab, saat ini harga pasir justru melonjak naik. Kenaikan harga pasir ini mencapai 20-30 persen. "Pesenan pasir kathah . Tapi regane mundak (Permintaan pasir banyak. Tapi harganya melonjak)," terang Sumarno.
BOYOLALI - Status awas Gunung Merapi masih berlaku, awan panas pun masih terus muncul, namun kondisi ini tak membuat para penambang pasir di Kecamatan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Jelang Natal dan Tahun Baru, Ini Arahan Prabowo Subianto kepada Jajarannya
-
Anak Bos Toko Roti Pelaku Penganiayaan Karyawan Ditangkap di Hotel
-
Umumkan Skuad IBL 2025, Ini Target Rans Simba Bogor
-
Shin Tae Yong Tetap Optimistis Timnas Indonesia ke Semifinal
-
ICS Compute Tawarkan Layanan MSSP dengan Teknologi CrowdStrike Falcon
BERITA LAINNYA
- Daerah
Selamat, Pemprov Jateng Raih 3 Penghargaan Pengelolaan Keuangan Daerah
Rabu, 18 Desember 2024 – 15:47 WIB - Kalbar
Gereja Katolik Santo Fransiskus Asisi Singkawang Ditetapkan Sebagai Cagar Budaya
Rabu, 18 Desember 2024 – 15:30 WIB - Sumsel
Rampok Berpistol Ditangkap di Musi Rawas, Begini Kronologinya
Rabu, 18 Desember 2024 – 12:40 WIB - Sumsel
Penganiayaan Dokter Koas, Ini Alasan Polisi Periksa Lady Aurellia dan Ibunya di Polsek, Oalah
Rabu, 18 Desember 2024 – 12:17 WIB
BERITA TERPOPULER
- Liga Indonesia
Barito Putera Vs Persib Bandung: Insiden Mengerikan, Dedi Kusnandar Dibawa Ambulans
Rabu, 18 Desember 2024 – 20:15 WIB - Liga Indonesia
Live Streaming Barito Putera Vs Persib Bandung: Maung Pengin Clean Sheet
Rabu, 18 Desember 2024 – 18:00 WIB - Hukum
Selesai Diperiksa KPK, Yasonna Ungkit Diskresi Partai dan Fatwa MA
Rabu, 18 Desember 2024 – 17:18 WIB - Olahraga
Melawan Tim Tak Terkalahkan Persib, Barito Putera Bertekad Putus Tren Negatif
Rabu, 18 Desember 2024 – 16:15 WIB - Ekonomi
PPN Naik 12 Persen, Jauh Lebih Tinggi Dibanding Negara ASEAN Lain
Rabu, 18 Desember 2024 – 15:42 WIB