Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Penjaga Kuburan Bermimpi Ketemu Arwah Mahasiswi yang Minta Rahimnya Dikembalikan

Selasa, 11 Agustus 2020 – 18:06 WIB
Penjaga Kuburan Bermimpi Ketemu Arwah Mahasiswi yang Minta Rahimnya Dikembalikan - JPNN.COM
Pengacara keluarga LNS Yan Mangandar (kanan) bersama kakak kandung LNS, Mey Susanti (kiri) bertemu dengan penjaga makam Lalu Alimudin (tengah), di TPU Karang Medain. Foto: ANTARA/HO/Pengacara BKBH Unram

jpnn.com, MATARAM - Penjaga Tempat Pemakaman Umum (TPU) Karang Medain, Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB) Lalu Alimudin meminta organ tubuh dari jasad LNS segera dikembalikan.

Organ tubuh LNS sempat dibawa dokter forensik untuk pemeriksaan autopsi lanjutan.

"Tolong kembalikan yang dibawa dari autopsi itu, pak," kata Alimudin dalam sambungan teleponnya dengan pengacara keluarga LNS, dari Biro Konsultasi dan Bantuan Hukum (BKBH) Universitas Mataram, Yan Mangandar, di Mataram, Selasa (11/8).

Alimudin mengatakan, permintaan itu datang dalam mimpinya pada Minggu (9/8) malam.

Dia meyakini itu adalah isyarat dari arwah LNS yang meminta organ tubuhnya segera dikembalikan.

Setelah mendapat mimpi bertemu dengan arwah LNS, Alimudin pun jatuh sakit.

"Sejak dapat mimpi itu saya sakit. Ini saja saya masih belum sehat, pak," ujarnya dengan nada merintih.

Selain Alimudin, tiga orang yang ikut menggali makam LNS juga dilaporkan sakit.

Setelah arwah mahasiswi itu datang dalam mimpinya, penjaga kuburan tersebut jatuh sakit. Tiga orang penggali makam juga senasib.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News