Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Penjelasan Kemenlu Soal 3 WNI yang tak Lolos Pemeriksaan untuk Pulang ke Indonesia

Minggu, 02 Februari 2020 – 17:51 WIB
Penjelasan Kemenlu Soal 3 WNI yang tak Lolos Pemeriksaan untuk Pulang ke Indonesia - JPNN.COM
Pihak Karantina Kesehatan Pelabuhan (KKP) dan PT Angkasa Pura (AP) Bandara Sultan Iskandar Muda melakukan simulasi penanganan korban Koronavirus di Blang Bintang, Aceh Besar. Foto: Antara/HO-PT Angkasa Pura

"Saat transit di Batam dan sebelum dipindahkan ke pesawat TNI AU, seluruh penumpang kembali menjalani pemeriksaan kesehatan oleh Kantor Kesehatan Pelabuhan Batam dan seluruhnya dinyatakan dalam kondisi sehat," kata Kemlu RI dalam pernyataan yang sama.

Para penumpang tersebut terdiri dari 237 WNI yang tinggal provinsi Hubei dan satu WNA yang merupakan suami dari seorang WNI, serta lima orang anggota Tim Aju KBRI Beijing.

Meskipun dalam keadaan sehat, para penumpang tetap harus menjalani proses observasi kesehatan selama 14 hari di Lanud Raden Sadjad, Natuna, dengan fasilitas umum yang disiapkan oleh Kementerian Kesehatan, TNI, dan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

Di tengah situasi wabah virus corona, Kemlu RI menyediakan layanan hotline di nomor +62 812 900 700 27. Bagi WNI di Taiwan yang memerlukan bantuan, dapat menghubungi layanan hotline KDEI Taipei di nomor +886 9011 32000. (antara/jpnn)

Ada juga empat WNI lainnya memilih untuk tidak dievakuasi ke Indonesia dan tetap tinggal di China dengan alasan khusus.

Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close