Penyanyi Muda PYCH Siap Meriahkan Ajang Papua Street Carnival
jpnn.com, JAYAPURA - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) akan menggelar Papua Street Carnival di sekitaran kantor Gubernur Papua pada awal Juli 2023.
Acara tersebut berkolaborasi dengan Papua Youth Creative Hub (PYCH), yang merupakan binaan dari Badan Intelijen Negara (BIN).
Sebelum acara utama, telah diadakan audisi menyanyi yang merupakan bagian dari pra-event Papua Street Carnival.
Kegiatan Singing Audition For Papua Street Carnival itu diikuti oleh puluhan penyanyi muda berbakat asal Papua. Mereka dengan antusias dan semangat tinggi menunjukkan bakat di atas panggung.
Dalam proses audisi yang ketat, hanya tujuh peserta yang terpilih untuk masuk ke tahap selanjutnya. Para peserta yang terpilih ini akan menerima bimbingan dan pelatihan untuk mempersiapkan penampilan mereka pada acara puncak Papua Street Carnival.
Salah satu peserta yang berhasil lolos dalam audisi adalah Marsanda Imbiri (21). Dia mengungkapkan kebahagiaan dan kebanggaannya atas lolosnya dalam acara ini.
Baginya, ikut serta dalam event besar seperti Papua Street Carnival adalah suatu kehormatan yang luar biasa.
"Rasa senang, gugup, rasa tra (tidak) sangka bisa ikut audisi sebesar ini. Saya senang, bangga sama dan bersyukur," ujar Marsanda di studio musik gedung PYCH, Senin (3/7).
Marsanda yang memiliki bakat dan suara yang mengesankan, siap untuk tampil di panggung utama Papua Street Carnival. Dia bersemangat untuk memperlihatkan penampilan terbaiknya dan berbagi bakatnya dengan penonton yang hadir dalam acara tersebut.