Perkenalkan Alat Broadcast Modern, ATVI Gelar Workshop dan Pelatihan Tentang Media Over IP
Konvergensi ini membuka peluang baru dalam content delivery yang memerlukan pengiriman audio video secara real time, dengan kualitas sangat tinggi dan latensi yang sangat minimal, melalui jaringan IP sehingga bisa menyederhanakan peralatan dan sistem perkabelan.
Peralatan utama yang diperagakan dalam sesi workshop ini adalah Selenio Network Processor, sebuah perangkat high-end yang mampu mengubah sinyal digital video via kabel SDI, menjadi data melalui IP sehingga bisa menjadi solusi dalam mengatasi kendala distribusi video audio dalam jarak yang jauh.
Di akhir sesi, para peserta dari mahasiswa ATVI dan dari praktisi penyiaran diberikan kesempatan untuk mencoba langsung peralatan yang didemokan sehingga bisa lebih merasakan kecanggihan teknologi media over IP ini. (fri/jpnn)