Pertamina Didesak Jamin Penuh Perawatan Korban Kebakaran Kilang Balongan
"Kami meminta Pertamina melakukan perawatan sepenuhnya sampai tuntas dan diberikan fasilitas perawatan terbaik untuk masyarakat terdampak," ujar dia.
Selain perawatan, kata Eddy, Pertamina perlu bertanggung jawab kepada masyarakat yang diungsikan menyusul insiden terbakarnya Kilang Balongan.
Jika diperlukan, kata dia, Pertamina memberikan relokasi permanen kepada masyarakat yang rumahnya terdampak insiden kebakaran Kilang Balongan.
"Kalau kemudian safety zone dari kompleks Balongan harus diperluas dan masyarakat harus direlokasi, harus dilaksanakan relokasi itu. Aspek masyarakat jangan diabaikan, harus ditangani dengan baik," beber Eddy. (ast/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!