Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pesawat Hilang Diduga Faktor Cuaca

Jumat, 30 September 2011 – 06:02 WIB
Pesawat Hilang Diduga Faktor Cuaca - JPNN.COM
Dua orang anggota keluarga korban saling berpelukan karena belum mendapat kabar mengenai keadaan keluarga mereka, di kantor Nusantara Busana Air (NBA), Jalan Brigjend Katamso Medan, Kamis (29/9). Foto: TRIADI WIBOWO/SUMUT POS
"Kami tahu berita ini dari keluarga yang berada di Aceh dan kami susul kemari untuk mencari informasinya apakah benar dan ternyata benar. Kami ingin tahu kabarnya. Mereka ke Medan berkunjung melihat keluarga yang di Medan," ujar Muslim didepan Ruang Serba Guna.

Namun berbeda dengan Epi (42), warga Jalan Karya, Pondok Indah, Medan ini. Mendengar keluarganya terjatuh, Epi langsung menangis di dalam Gedung Serba Guna tersebut. Epi dengan mengeluarkan air mata tersebut mengaku, keluarganya yang berada didalam pesawat itu, Astuti (Pr), Suriadi (Lk), Tio Apriliana (Pr/anak-anak). "Mereka ke Medan itu untuk berobat karena suaminya sakit jantung. Mereka kontrolnya di RS Marta Friska. Lebaran dan puasa semalam masih sempat ketemu," ujarnya.

Ditambahkan Epi, biasanya adik iparnya itu kalau ke Medan selalu memberitahukan kalau sudah di Medan namun kali ini tidak ada memberitahukan kalau berada di Medan. "Biasanya kalau cek ke rumah sakit di Medan, adik ipar saya itu bilang. Tapi kali ini tidak ada bilang dan saya ditelepon, Win, keluarga yang di Aceh, kalau pesawat yang mereka tumpangi terjatuh makanya saya kemari. Saya dan keluarga tidak mempunyai firasat buruk," tambahnya.

Dilanjutkan Epi, sebelum pesawat terjatuh, Astuti, masih sempat mengirim pesan singkat. "Astuti masih sempat kirim sms dan bilang pesawat mereka jatuh. Saya dan keluarga belum tahu pasti keadaan mereka," pungkasnya.

MEDAN-Pesawat PT NBA (Nusantara Buana Air) jenis Cassa 212 tujuan Medan-Aceh, hilang kontak dengan menara tower Bandara Polonia Medan, Kamis (29/9)

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close