Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Remaja Perempuan Perlu Belajar Tiga Hal Penting ini untuk Masa Depan

Senin, 30 September 2024 – 16:02 WIB
Remaja Perempuan Perlu Belajar Tiga Hal Penting ini untuk Masa Depan - JPNN.COM
Program edukasi bertajuk “Save The Earth, Save The Women Reproduction” untuk remaja perempuan di SMPN 286 dan Kampung Muka. Foto: dok Unika Atma Jaya

Antusiasme peserta terlihat tinggi, dengan banyak dari mereka yang menunjukkan ketertarikan terhadap penggunaan pembalut kain.

Mereka juga melihat potensi bisnis dariproduksi pembalut kain, yang selain mengurangi sampah, juga bisa menjadi peluang usaha.

Salah satu peserta, Najma siswi SMPN 286 yang memuji kegiatan tersebut.

"Seminar ini sangat bermanfaat, dan saya juga bersedia untuk mencoba menggunakan pembalut kain dibandingkan pembalutsekali pakai," Najma.

Pesan utama yang ingin disampaikan dalam kegiatan ini adalah bahwa dengan beralih ke pembalut kain, perempuan bisa turut berkontribusi dalam mengurangi sampah serta menjaga kesehatan reproduksi mereka.

Dr. Benedicta Evienia Prabawanti sebagai ketua penyelenggara menegaskan kegiatan ini merupakan upaya sosialisasi kepada remaja perempuan untuk lebih sadar akan risiko kesehatan dari penggunaan pembalut sekali pakaidalam jangka panjang. (flo/jpnn)

Remaja perempuan didorong untuk mempertimbangkan pembalut kain sebagai alternatif yang juga lebih aman bagi kesehatan reproduksi dan ramah lingkungan.

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News