Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sejumlah Konsekuensi Maksimum Jika Turis Asal Indonesia Bekerja di Australia

Jumat, 18 November 2022 – 23:55 WIB
Sejumlah Konsekuensi Maksimum Jika Turis Asal Indonesia Bekerja di Australia - JPNN.COM
Warga asing yang bekerja di Australia dengan turis visa bisa dibatalkan visanya, bahkan menghadapi penuntutan dan tak bisa mengajukan visa selama tiga tahun. (ABC News: Danielle Bonica)

Alasan pembatalan disebutkan beragam, mulai dari ketidakpatuhan terhadap persyaratan visa, berisiko terhadap komunitas, atau dianggap sebagai 'visitor' yang tidak memiliki niat yang jujur.

Abul Rizvi, pengamat masalah imigrasi di Australia, yang juga mantan wakil sekretaris Departemen Imigrasi Australia, mengatakan penyalahgunaan visa turis untuk bekerja di Australia menjadi "masalah yang bertambah banyak" dalam 10 tahun terakhir.

Bukan hanya menyalahi aturan, yang dikhawatirkan Abul adalah soal perlindungan hukum bagi mereka yang bekerja secara ilegal.

"Misalnya Anda bekerja di kebun, memetik buah, atau pekerjaan buruh seperti ini, ada risiko pemberi kerja akan menetapkan harga sewa [tempat tinggal] yang sangat mahal," katanya.

"Bisa juga mereka tidak peduli soal masalah kesehatan dan keamanan Anda, apalagi mengingat bekerja di kebun cukup berbahaya."

"Ini telah membuka ruang bagi kelompok kriminal untuk menyesatkan orang-orang untuk datang ke Australia menggunakan visa turis dan bekerja," tambahnya.

Artikel ini diproduksi oleh Erwin Renaldi


Ada sejumlah konskuensi maksimum bagi pemegang visa turis yang kedapatan bekerja di Australia, di antaranya visa dibatalkan, ditahan, tak bisa mengajukan visa selama tiga tahun, atau bahkan menghadapi tuntutan penjara

Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif

Sumber ABC Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close