Semarak Ramadan, Vera Febyanthy Berbagi 20 Ribu Paket Sembako untuk Masyarakat di Dapil VII Jabar
jpnn.com - JAKARTA - Anggota DPR RI Fraksi Partai Demokrat dari Daerah Pemilihan VII Jawa Barat (Bekasi, Karawang, Purwakarta) Vera Febyanthy membagikan paket sembako kepada masyarakat yang berdomisili di wilayah pemilihannya.
Tidak tanggung-tanggung, Vera yang juga wakil ketua umum Partai Demokrat itu menyiapkan 20.000 paket sembako untuk dibagikan sekaligus di tiga kabupaten.
Sebanyak 20 ribu paket sembako yang dia turunkan itu dibagikan ke kaum dhuafa, anak-anak yatim, dan jompo.
Saat dikonfirmasi soal wilayah pembagian dan siapa saja yang menerima sembako, Vera mengatakan bahwa paket ini dibagikannya kepada masyarakat di beberapa wilayah yang ada di Kabupaten Bekasi, Kabupaten Karawang, hingga Kabupaten Purwakarta.
Sembako itu ditujukan terutama bagi masyarakat yang benar-benar membutuhkan, seperti jompo, kaum dhuafa dan anak yatim.
"Sebanyak 20.000 paket sembako yang saya bagikan, saya alokasikan yang paling utama untuk kaum dhuafa, jompo dan anak yatim. Selain itu, saya juga membagikan 20 ribu paket sembako ini untuk teman-teman kader Demokrat di tiga kabupaten, mulai dari DPC, DPAC, hingga ranting," kata Hj. Vera.
Dia mengatakan bahwa hal ini dilakukan sesuai dengan instruksi Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), yang mana setiap anggota dewan diminta turun membantu masyarakat di setiap kegiatannya.
"Ini saya lakukan sesuai dengan instruksi Mas Agus Harimurti Yudhoyono," jawab Hj. Vera.