SNKI Tambah Usia, Fadli Zon Usung Misi Keris Kian Mendunia
"Sekarang keris sudah ada di lebih dari seratus negara," kata Fadli.
Fadli juga mencontohkan upaya lain dalam membuat keris kian mendunia. Dia menyebut Menteri Pertahanan Prabowo Subianto sebagai pihak yang sangat getol memperkenalkan keris kepada tokoh-tokoh dunia.
"Belum lama ini Pak Prabowo juga memberikan keris kepada Emmanuel Macron (presiden Prancis, red)," kata Fadli.
Pada kesempatan sama, Sekjen SNKI Basuki Teguh Yuwono mengatakan masyarakat luas sering menganggap keris sebagai hal mistis. Menurutnya, ada hal lain yang perlu dipahami publik, yakni keris sebagai karya agung nenek moyang Indonesia.
Baca Juga: WN China Pakai Baju Tentara di Aceh Viral, Intelijen Bergerak, Ternyata Benar
"Sejak abad kesembilan, keris merupakan masterpiece (karya agung) para pendahulu kita yang sangat memahami metalurgi. Keris bukan hanya ageman, suvenir, atau pelengkap busana, melainkan juga fine art (seni rupa, red) dan ekonomi kreatif," kata basuki.
Oleh karena itu, pria asal Solo tersebut menyatakan budaya tentang keris harus terus tumbuh di masyarakat Indonesia.
"Masterpiece selalu muncul di setiap zaman, budaya keris harus terus hidup dan berkembang," katanya. (fat/jpnn)