Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sopir di Makassar Tewas Dikeroyok Puluhan Orang, 3 Pelaku Ditangkap, Lainnya Masih Buron

Senin, 19 September 2022 – 05:59 WIB
Sopir di Makassar Tewas Dikeroyok Puluhan Orang, 3 Pelaku Ditangkap, Lainnya Masih Buron - JPNN.COM
Pelaku kejahatan di Kota Makassar yang diamankan polisi, tiga di antaranya merupakan pelaku pengeroyokan terhadap seorang sopir bernama Muhammad Reza. Foto: Dok Humas Polrestabes Makassar

Seusai dikeroyok oleh massa, korban dinyatakan meninggal dunia saat dilarikan ke Rumah Sakit Faisal Makassar.

Jenazah korban juga sudah dilakukan autopsi di Rumah Sakit Bhayangkara Makassar.

"Korban mengalami luka serius. Terdapat pendarahan di bagian belakang kepalanya," ungkap Kompol Amrin.

Hingga saat ini, polisi baru menangkap tiga orang pelaku pengeroyokan.

Ketiga pelaku yang ditangkap tersebut, yakni Achmad Fikri alias Kiki, Muhammad Aldi (22) dan Ardiansyah (22).

"Sudah ada tiga orang kami amankan, termasuk Achmad Fikri yang memiliki perselisihan paham dengan korban," tambahnya.

Dari hasil interogasi, Kiki, Aldi dan Ardiansyah mengakui perbuatannya. Mereka secara bersama-sama menghajar korban secara sadis.

"Pelaku Kiki mengakui menginjak leher dan badan korban. Sementara itu yang lainnya memukul menggunakan pembatas jalan," ungkap Amrin.

Seorang sopir di Makassar bernama Muhammad Reza tewas dikeroyok puluhan orang. Tiga pelaku pengeroyokan sudah ditangkap, lainnya masih buron

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close