Vaksinasi Merdeka Anak, Kapolda NTT: Orang Tua yang Belum Divaksin Seharusnya Malu
jpnn.com, KUPANG - Kapolda NTT Irjen Setyo Budiyanto meninjau pelaksanaan Vaksinasi Merdeka Anak di Posyandu Kemala Bhayangkari Polda NTT pada Rabu (5/1).
Vaksinasi Merdeka Anak ini diikuti anak-anak dari SDK St. Yoseph Naikoten, Kota Kupang, dan anak-anak sekitar lingkungan Asrama Polda NTT.
Target Vaksinasi Merdeka Anak yang digelar di Posyandu Kemala Bhayangkari Polda NTT menargetkan 150 dosis dengan menggunakan vaksin Sinovac.
Anak-anak usia 6 hingga 11 tahun tersebut didampingi para guru dan orang tua masing-masing.
Para anggota Polri dan tenaga kesehatan dari Biddokkes Polda NTT serta RS Bhayangkara Titus Uly Kupang memberikan hiburan dan kuis untuk menghilangkan rasa takut anak-anak yang akan menerima vaksin.
“Harapannya, anak-anak ini bisa tervaksin atau terimunisasi dengan baik, kemudian bisa mengajak teman-temannya yang mungkin masih ragu untuk divaksin," tutur Setyo.
Dia menambahkan, setelah vaksin untuk anak-anak dilakukan, para orang tua atau lansia diharapkan bersedia untuk divaksin.
"Harapannya, setelah anaknya divaksin, para orang tua atau lansia yang belum divaksin setidaknya malu," ungkap Irjen Setyo Budiyanto.