Vox Point Indonesia, Tiga Tahun Mengawal Isu-Isu Kebangsaan
Vox Point Indonesia bertekad menyuarakan kepentingan kebangsaan.Jelang momentum Kongres I Vox Point Indonesia, Moderator DPN Vox Point Indonesia Ronney Neto Wuli mengungkapkan bahwa perjalanan Vox Point Indonesia adalah sebuah perjalanan mendayung biduk di tengah berkelindannya berbagai dinamika dan kepentingan hidup berbangsa dan bernegara yang tetap tidak kehilangan warna dan jatidirinya.
“Kalau ada filosofi terlarut tetapi tidak terhanyut, maka itulah Vox Point Indonesia. Tinggal sekarang bagaimana kita konsisten melakukan aksi nyata kebangsaan yang dibutuhkan oleh bangsa ini,” tegas Dosen Universitas Pertahanan Indonesia tersebut.
Tiga tahun perjalanan Vox Point Indonesia kata dia adalah waktu yang sangat singkat dan sudah saatnya untuk merumuskan langkah nyata kebangsaan yang benar-benar dibutuhkan oleh bangsa ini.
“Artinya pada tataran wacana atau diskursus kita bisa terus berupaya tetapi langkah yang tak kalah penting adalah aksi nyata itu yang sedang ditunggu-tunggu,” kata Ronny.
Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia sekaligus Dewan Pakar Vox Point Indonesia Johnny G Plate mengungkapkan Vox Point Indonesia harus hadir menjadi pembeda dari organisasi kebanyakan.
Dewan Pakar Vox Point Indonesia Johnny G Plate yang kini menjabat Menkominfo (ketiga kanan) bersama Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Hashim Djojohadikusumo, Ketum PSI Grace Natalie saat menghadiri Seminar Nasional dalam rangka HUT ke-3 Vox Point Indonesia di Jakarta, 31 Maret 2019. Foto: Vox Point Indonesia