Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Waspada, 5 Buah Ini Bikin Berat Badan Meroket dengan Drastis

Selasa, 19 September 2023 – 05:51 WIB
Waspada, 5 Buah Ini Bikin Berat Badan Meroket dengan Drastis - JPNN.COM
Alpukat. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - PARA ahli kesehatan menganjurkan kita agar mengonsumsi buah-buahan secara rutin karena kandungan nutrisinya yang menyehatkan untuk tubuh.

Namun perlu diingat, tidak semua buah-buahan bisa mendatangkan manfaat untuk kesehatan.

Pasalnya, beberapa buah-buahan bisa menjadi senjata makan tuan bagi kesehatan tubuh. Bahkan, bisa membuat berat badan naik alias bisa bikin gemuk.

Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.

1. Mangga

Salah satu buah yang bisa bikin gemuk, yakni mangga. Sebab, mengonsumsi mangga yang berlebihan bisa meningkatkan gula darah.

Walau mangga merupakan jenis buah yang memiliki kandungan vitamin C dan seratnya yang tinggi.

Namun, jangan mengonsumsinya sesuka hati. Apalagi, jika buah ini dijadikan rujak atau jus mangga.

Sebaiknya, konsumsi mangga hanya sebagai makanan penutup dan makan secukupnya saja.

Ada beberapa jenis buah yang ternyata bisa menaikkan berat badan dengan cepat jika dikonsumsi secara berlebihan dan salah satunya adalah ceri.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close