Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Waspada, Jangan Minum Air Kelapa Berlebihan, Ini 6 Efek Sampingnya yang Bikin Resah

Jumat, 28 Oktober 2022 – 06:04 WIB
Waspada, Jangan Minum Air Kelapa Berlebihan, Ini 6 Efek Sampingnya yang Bikin Resah - JPNN.COM
Minuman air kelapa. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - JIKA Anda merasa haus, biasanya kamu langsung minum segelas air putih.

Namun, Anda juga bisa minum air kelapa. Air kelapa memang merupakan salah satu pilihan minuman pelepas dahaga dengan berbagai kandungan gizi dan nutrisi.

Untuk menambah kelezatannya, Anda juga bisa minum air kelapa dicampur sirup, jeruk nipis, dan madu.

Namun, segala sesuatu yang berlebihan itu tidak baik. Begitu juga dengan minum air kelapa secara berlebihan.

Berikut penjelasannya, seperti dikutip laman Pulse.ng.

1. Tinggi gula, tidak cocok untuk diabetes

Konsumsi air kelapa sebaiknya dihindari oleh penderita diabetes. Penderita diabetes tidak boleh minum air kelapa setiap hari.

Meskipun air kelapa tidak mengandung gula sebanyak kebanyakan minuman olahraga dan jus buah, air kelapa mengandung terlalu banyak kalori.

2. Bisa menurunkan tekanan darah Anda

Minum air kelapa berlebih bisa menurunkan tekanan darah Anda secara signifikan.

Ada beberapa bahaya minum air kelapa secara berlebihan untuk kesehatan tubuh Anda dan salah satunya ialah bisa memengaruhi kadar natrium.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close