Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Wijaya dan Aswin Berani Menangkap Bandit Jalanan, Akibatnya Fatal

Selasa, 07 Januari 2020 – 09:51 WIB
Wijaya dan Aswin Berani Menangkap Bandit Jalanan, Akibatnya Fatal - JPNN.COM
Ilustrasi tersangka. Foto: JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA BARAT - Wijaya (40) dan Aswin (29), keduanya warga Tambora, Jakarta Barat, menjadi korban penodongan oleh sekelompok warga tak dikenal di Jalan Semeru Raya, Tanjung Duren.

Korban pada saat itu tak hanya ditodong dengan obeng, tetapi dilukai dengan benda tersebut dan mengakibatkan luka tusuk di pinggang.

"Ya benar dan korban sudah membuat laporan ke Polres Metro Jakarta Barat dan kami sudah menerima terkait laporan tersebut," ujar Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat Komisaris Polisi Teuku Arsya di Jakarta, Senin.

Arsya menjelaskan kronologi kejadian berdasar keterangan korban. Saat itu, Munggu (5/1), keduanya melintasi jalan tersebut untuk membeli makanan.

Tiba-tiab keduanya didekati oleh dua orang yang tak dikenal yang mengeluarkan senjata tajam sejenis obeng untuk menakuti korban.

Pelaku kemudian merampas dompet korban yang berisi uang, ATM dan kartu akses apartemen. Saat tertangkap oleh korban, pelaku langsung melakukan penusukan terhadap korban Wijaya.

"Wijaya terkena luka tusukan di bagian pinggang sebelah kiri dan rekannya Aswin terkena luka tusukan di bagian bahu sebelah kiri robek lalu korban membuat laporan Polres Metro Jakarta Barat," ujarnya. (antara/jpnn)

Wijaya dan Aswin, warga Tambora Jakarta Barat, berupaya menangkap bandit jalanan yang merampas dompetnya.

Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close