Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

3 Khasiat Buah Nangka yang Baik untuk Penderita Diabetes

Jumat, 20 Agustus 2021 – 06:59 WIB
3 Khasiat Buah Nangka yang Baik untuk Penderita Diabetes - JPNN.COM
Buah Nangka. Foto: Stuart

Nangka mengandung beberapa protein yang bisa membantu mencegah kadar gula darah naik terlalu cepat setelah makan.

Satu studi menunjukkan orang dewasa yang mengonsumsi ekstrak nangka mampu mengurangi peningkatan kadar gula darah secara signifikan.

Studi lain terhadap tikus diabetes menemukan ekstrak daun nangka membantu mengurangi kadar gula darah puasa dan memberikan kontrol gula darah jangka panjang.

Efek ini dikaitkan dengan kandungan antioksidan flavonoid nangka, yang dikenal bisa meningkatkan kadar gula darah yang seimbang.

3. Kontrol diabetes

Tepung nangka terbukti membantu mengontrol diabetes. Menurut penelitian yang dipublikasikan American Diabetes Association, tepung nangka bisa menurunkan hemoglobin glikosilasi (HbA1c).

Bisa juga untuk menurunkan glukosa darah puasa (FBG), dan glukosa postprandial (PPG).

Penelitian tersebut melibatkan 40 partisipan diabetes tipe 2 yang diberi 30 gram tepung hijau berbahan nangka selama tiga bulan.

Ada beberapa manfaat buah nangka yang baik untuk penderita diabetes seperti indeks glikemik rendah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close