6 Khasiat Biji Pepaya, Selamat Tinggal Berbagai Penyakit Ini
4. Menurunkan kolesterol
Salah satu manfaat mengonsumsi biji pepaya adalah bisa menurunkan kadar kolesterol dalam darah.
Pasalnya, biji pepaya mengandung asam lemak tak jenuh tunggal yang sehat, termasuk asam oleat.
Perlu diketahui, bahwa hal tersebut tercatat dalam sebuah riset dari Journal of Food Lipids (2005) yang mengamati kandungan minyak biji pepaya.
Penelitian itu menyebutkan, diet tinggi asam lemak tak jenuh tunggal bisa menurunkan kadar trigliserida dan kolesterol very low-density lipoprotein (VLDL), masing-masing sebesar 19 persen dan 22 persen pada pasien diabetes.
5. Kaya antioksidan
Hasil penelitian dalam Jurnal Molecules (2017) mengungkapkan bahwa biji pepaya punya mikronutrien esensial yang dilengkapi dengan polifenol dan flavonoid.
Polifenol dan flavonoid merupakan senyawa fitokimia alami dalam tanaman yang berperan sebagai antioksidan.
Perlu diketahui, bahwa antioksidan sendiri berperan untuk melawan serta menangkal radikal bebas penyebab penyakit kronis, seperti kanker, penyakit jantung, dan hipertensi.
6. Melindungi fungsi ginjal
Manfaat mengonsumsi biji buah pepaya ternyata berpotensi melindungi dan menjaga kesehatan serta fungsi ginjal.