Berita Terkini Tentang Penerima Manfaat Bedah Kawasan di Kampung Melayu
jpnn.com, JAKARTA - Program Bedah Kawasan Baznas Bazis DKI Jakarta kini mulai dirasakan manfaatnya oleh warga Kampung Melayu, Jatinegara, Jakarta Timur
Lurah Kampung Melayu Angga Herjuno Rakasiwi pada Rabu (10/11/2021) mengatakan rumah hasil program Bedah Kawasan Baznas Bazis DKI Jakarta telah menyelamatkan warga Kampung Melayu dari banjir.
Dia mengatakan pada Senin (8/11/2021) sempat terjadi puncak genangan air setinggi 2,5 meter dan warga penerima manfaat Bedah Kawasan tidak ada yang mengungsi.
“Warga naik ke lantai atas, ada yang lantai dua dan lantai tiga. Jadi warga yang mendapat manfaat bedah total itu tidak ada yang mengungsi," kata Angga.
Ketua RT 13 Kelurahan Kampung Melayu, Sanusi, mengaku program Bedah Kawasan Baznas Bazis DKI Jakarta sangat bermanfaat.
Ia menyampaikan, sebelum adanya Bedah Kawasan, warga-warga setempat selalu mengungsi ketika luapan air Kali Ciliwung memasuki wilayah tersebut.
Namun, kini warga tidak lagi mengungsi karena rumah yang direnovasi saat Bedah Kawasan berkonsep rumah panggung, dan dilakukan perbaikan drainase, hingga pembuatan sumur resapan.
Nur Hasanah, warga RT 13 Kelurahan Kampung Melayu mengungkapkan dirinya kini merasa lebih aman tinggal di rumah hasil bedah kawasan Baznas Bazis DKI Jakarta.