Halleluya! Langit Biru dan Semarak Misa Pesparani I
"Semoga pelaksaan Pesparani ini berjalan lancar hingga akhir penutupan," imbuh Uskup Suharyo.
Biarawati di Misa Pesparani. Foto: Natalia/JPNN
Membeludaknya umat yang mengikuti misa di Lapangan Merdeka membuat sebagian tidak mendapatkan tempat duduk. Sebagian umat memilih berdiri di setiap sisi lapangan untuk tetap mengikuti misa.
Misa yang berlangsung hingga senja tiba ini, diakhiri dengan nyanyian-nyanyian indah yang disenandungkan paduan suara muda-mudi Katolik Kota Ambon. Paduan suara ini berhasil membuat warga enggan beranjak meninggalkan lokasi.
Paduan suara OMK Kota Ambon di misa Pesparani. Foto: Natalia/JPNN
Warga dan wisatawan asing memilih mendekat ke arah paduan suara untuk menikmati suara mereka dan mengabadikannya melalui kamera. Banyak yang memuji dan terpukau dengan paduan suara di misa tersebut. (flo/jpnn)