Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kadin: Kebijakan Ekonomi Harus Berpijak Pada Jurus Membumi

Kamis, 27 Mei 2021 – 21:07 WIB
Kadin: Kebijakan Ekonomi Harus Berpijak Pada Jurus Membumi - JPNN.COM
Wakil Ketua Umum Kadin Indonesia Bidang Perencanaan dan Kerja Sama Strategis, Eko Sriyanto Galgendu menyiapkan strategi untuk perekonomian. Foto: Aristo/JPNN.com

Ketua Umum Kadin Indonesia Eddy Ganefo menyebutkan saat ini Kadin terus mendorong pemulihan ekonomi secara cepat dan efektif melalui digitalisasi ekonomi.

Dia mengatakan pada pengukuhan Dewan Pengurus Kadin Indonesia Periode 2020-2025, terdapat lima sektor program prioritas strategi nasional. 

Program pertama, mempelopori transaksi digital seperti crypto, currency, block change, yang menjadi unggulan produk unggulan Kadin secara Internasional. 

Kedua yakni fokus pada sektor e-commerce, memastikan transaksi elektronik berjalan aman dan nyaman.

"Ketiga, mendorong sektor ekspor sebagai komoditas utama perekonomian nasional. Keempat, Kadin Indonesia akan menjadi pusat ketahanan pangan nasional," bebernya.

Kelima Kadin akan memberdayakan sektor UMKM untuk menjadi sokoguru perekonomian nasional. Hal itu karena UMKM menjadi penopang utama di tengah pandemi Covid-19.

"Khususnya dalam bidang penguatan UMKM dan Strategi Ekonomi nasional dalam menghadapi tantangan dampak pandemi Covid -19," ungkapnya.(mcr10/jpnn)

Wakil Ketua Umum Kadin Indonesia Bidang Perencanaan dan Kerja Sama Strategis, Eko Sriyanto Galgendu menyiapkan strategi membumi untuk perekonomi nasional, salah satunya dalam hal digitalisasi industri.

Redaktur & Reporter : Elvi Robia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close