Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Oknum Polisi Penyekap Putra Jeremy Thomas Tanpa Surat Tugas

Senin, 17 Juli 2017 – 12:42 WIB
Oknum Polisi Penyekap Putra Jeremy Thomas Tanpa Surat Tugas - JPNN.COM
Jeremy Thomas dan pengacaranya menunjukkan foto Axel Mathew yang menjadi korban penculikan oleh oknum yang mengaku anggota Polri. Foto: Elfany Kurniawan/JawaPos.Com

jpnn.com, JAKARTA - Artis peran Jeremy Thomas mendatangi Divisi Profesi dan Pengamanan (Divpropam) Mabes Polri, Senin (17/7). Kedatangannya untuk melaporkan oknum polisi yang diduga menculik putranya yang bernama Axel Mathew.

Jeremy menuturkan, putranya dituduh memiliki narkoba dan diciduk oleh oknum Satreskoba Polres Bandara Soetta. Peristiwanya terjadi pada Sabtu (15/7), ketika Axel yang diboncengkan oleh pembantu rumah tangganya hendak pergi ke Pondok Indah Mall.

Saat itu Axel hendak mengambil baju dari temannya. "Namun, fakta yang terjadi anak saya melalui WA itu diarahkan ke Hotel Kristal. Lalu anak saya menunggu di depan tiba-tiba dicekek dengan seseorang yang mulutnya bau alkohol," papar Jeremy di Mabes Polri, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Lebih lanjut Jeremy mengatakan, ketika itu putranya merasa jadi korban perampokan. Sontak, Axel berupaya kabur.

Namun, pelaku ternyata mengeluarkan suara tembakan. Axel pun menyerah sehingga bisa ditangkap lalu dikeroyok.

"Ketika kabur dikejar pakai tembakan peluru tajam, dikeroyok, dipukulin ramai-ramai ada tiga sampai empat orang dimasukin ke mobil dan orang itu mengaku oknum (anggota Polri, red) dan anak saya disekap di Hotel Kristal," tambahnya.

Selanjutnya, pembantu rumah tangga Jeremy menyampaikan kabar tentang penculikan Axel. Sebagai orang tua, Jeremy langsung mengambil sikap praktis dan taktis.

"Saya langsung ke hotel dan saya menemukan kejanggalan dari jawaban sekuriti hotel. Seperti ada yang ditutupin," ucapnya.

Artis peran Jeremy Thomas mendatangi Divisi Profesi dan Pengamanan (Divpropam) Mabes Polri, Senin (17/7). Kedatangannya untuk melaporkan oknum polisi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close