Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Prabowo Wujudkan Pembangunan Keberlanjutan dan Jadi Capres Terkuat

Rabu, 19 Juli 2023 – 17:34 WIB
Prabowo Wujudkan Pembangunan Keberlanjutan dan Jadi Capres Terkuat - JPNN.COM
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto. Foto: Ricardo/JPNN.

“Prabowo juga memuji kebijakan hilirisasi Jokowi yang berhasil menaikkan pendapatan Indonesia,” tutur Igor.

Kebijakan Presiden Jokowi yang akan dilanjutkan oleh Prabowo bila terpilih sebagai Presiden Indonesia berikutnya adalah menghentikan ekspor bahan mentah seperti nikel hingga bauksit ke negara lain.

Prabowo meyakini jika bahan-bahan mentah seperti nikel hingga bauksit diolah di dalam negeri, maka harga jual bahan mentah tersebut akan naik berkali-kali lipat. Selain itu, jika proses hilirisasi dilakukan di dalam negeri, hal itu akan membuat Indonesia menjadi negara makmur.

Atas komitmen tegasnya untuk melanjutkan kebijakan di era pemerintahan Presiden Jokowi, hal itu berimbas pada tingkat elektabilitas Prabowo menuju Pilpres 2024 nanti.

Berdasarkan hasil survei yang dikeluarkan oleh Lembaga Survei Indonesia (LSI), Prabowo berhasil menempati peringkat teratas.

Dari survei yang dilakukan periode 1-8 Juli 2023 dan melibatkan 1242 responden tersebut, Prabowo berhasil menempati peringkat pertama dengan raihan suara sebesar 35,8 persen. Kemudian, diikuti oleh Ganjar Pranowo dengan dukungan sebanyak 32,2 persen dan Anies Baswedan yang hanya mampu meraih suara sebesar 21,4 persen. (cuy/jpnn)


Prabowo Subianto disebut sebagai salah satu kandidat capres terkuat untuk 2024 karena siap mewujudkan pembangunan keberlanjutan

Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close