Simon: Dirgahayu Polri, Semoga Makin Amanah dan Sepenuh Hati Melayani
"Namun saya percaya, Polri dalam hal ini telah mengantisipasi dengan berbagai tindakan pencegahan dan pelayanan publik, baik yang bersifat proaktif maupun penerimaan aduan dari masyarakat," ucapnya.
Dalam pandangan Simon beragam inovasi pelayanan Polri dapat dioptimalkan untuk tujuan antisipasi.
Sebagai contoh, Polri memiliki program Dumas Presisi (Pengaduan Masyarakat) Online, Program 'Jumat Curhat', Call Center 110, SuperApp Presisi Polri dan Patroli Siber.
Program-program tersebut dapat dimanfaatkan secara maksimal untuk mengidentifikasi, menjaring persoalan, membongkar kasus yang muncul maupun pengaduan lainnya di masyarakat.
“Sebagai pengamat dan akademisi saya melihat keseriusan Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo dengan visi 'Polri Presisi' mengembalikan peran dan fungsi Polri di tengah masyarakat," ucapnya.
Pria yang menjabat Rektor Institut Sains dan Teknologi (ISTA) Al-Kamal, Jakarta ini menulis buku 'Polri Presisi, Polri Mengabdi: Reformasi Polri di Era Digital Society’ dengan tujuan melihat pengembangan pelayanan kepolisian dan efektivitasnya di tengah masyarakat.
Dalam buku ini dibahas perkembangan reformasi Polri mulai dari sejarah kepolisian dari zaman kerajaan sampai era reformasi, kebijakan Reformasi Polri, Police 4.0, hingga implementasi operasional visi 'Polri Presisi.'
Police 4.0 merupakan program prioritas Kapolri menjadikan SDM Polri yang unggul dan beradaptasi di tengah revolusi industri 4.0 yang identik dengan kemajuan teknologi dan informasi.